Para legenda Manchester United akan kunjungi Indonesia
Indonesia kembali akan kedatangan pesepakbola mancanegara. Kali ini giliran para legenda Manchester United.
Indonesia kembali akan kedatangan pesepakbola mancanegara. Kali ini giliran para legenda Manchester
United yang mencicipi rumput Gelora Bung Karno pada 23 Oktober 2013 nanti.
Pihak penyelenggara acara dari MC Pro telah mengkonfirmasi jadwal berkunjungnya para mantan pujaan Old Trafford tersebut.
Laga para legenda sepakbola ini akan digelar dengan nama "Battle of Red", dimana mempertemukan Indonesia RED dengan Manchester United Legends.
Meski belum diumumkan daftar seluruh pemain yang akan berkunjung pada 23 Oktober nanti, namun pihak agen dari laga tersebut, Sasi Kumar, telah menyebutkan beberapa nama.
"Saya belum bisa memastikan iya atau tidak (pemain mana) yang akan datang, namun seluruh skuat yang telah pensiun dari Manchester United kami coba hubungi," jelasnya setelah acara konferensi pers berakhir.
Namun beberapa nama yang sudah disebutkan, beberapa adalah Dwight Yorke, Jesper Blomqvist,
dan Peter Schemeichel. Peter Schmeichel sendiri kabarnya akan bertindak sebagai manajer pemain di
lapangan.
Indonesia RED yang akan menghadapi Manchester United Legends terdiri dari beberapa nama yang cukup
dirindukan kehadirannya, salah satunya adalah Bambang Pamungkas.
Ada pula beberapa nama yang sudah dikonfirmasi seperti, Firman Utina, Maman Abdurahman, Kurniawan Dwi Yulianto, Zainal Arifin, Gendut Doni, Hendro Kartiko dan Bima Sakti.
Pihak sponsor dari acara ini akan membagikan 5000 tiket gratis, yang dapat diakses melalui laman resmi acara ini.